Sakit kepala merupakan salah satu keluhan medis yang paling sering dialami oleh masyarakat di seluruh penjuru dunia. WHO selaku organisasi kesehatan dunia juga mengklaim bahwa hampir setengah orang dewasa di seluruh dunia pernah mengalami sakit kepala. Pada dasarnya orang-orang akan langsung mengkonsumsi obat-obatan yang di jual di apotek untuk mengatasi sakit kepala. Padahal masih banyak cara yang bisa di lakukan untuk mengatasi sakit kepala tanpa resep obat dan efek samping.
Penyebab sakit kepala memiliki beberapa faktor. Seperti migrain, stres, darah tinggi, depresi, kecemasan, dan lainnya. Sakit kepala yang parah atau kronis jika tidak di tangani secepatnya akan mengakibatkan masalah lainnya, seperti kesulitan untuk menjalankan aktivitas sehari-hari.
Untuk mengatasi sakit kepala biasanya orang-orang akan langsung menelan obat pereda sakit kepala. Padahal tidak semua sakit kepala mengharuskan kamu untuk mengkonsumsi obat untuk mengatasinya.
Berikut ini akan kami berikan beberapa tips untuk mengatasi sakit kepala tanpa harus konsumsi obat-obatan.
1. Mengatasi sakit kepala dengan pijatan
Saat kamu mengalami sakit kepala kamu bisa mencoba untuk memijat bagian yang sakit untuk beberapa waktu. Memijat leher dan pelipis bisa menjadi titik yang bagus untuk di pijat, sebab memijit kedua titik itu dapat membantu melancarkan peredaran darah dan mampu membantu meringankan sakit kepala karena tegang.
Kamu bisa memijat kedua bagian itu menggunakan ibu jari atau jari telunjuk. Pijat dengan lembut dan berulang-ulang selama beberapa detik, lalu lepaskan dan pijat kembali hingga sakit kepala terasa lebih enak.
2. Beristirahat
Cara mengatasi sakit kepala yang kedua adalah dengan beristirahat. Istirahat adalah cara paling ampuh untuk mengatasi sakit kepala seperti migrain, dengan beristirahat juga mampu membantu untuk meringankan sakit kepala yang di sebabkan oleh ketegangan. Orang yang menderita sakit kepala jenis ini biasanya akan langsung mencari tempat yang memiliki penerangan yang minim untuk beristirahat dengan tenang untuk beberapa jam, sebab tidur akan membantu untuk mengurangi rasa sakit hingga menghilangkan sakit kepala itu sendiri.
Itulah dua cara yang mungkin paling mudah di lakukan untuk mengatasi sakit kepala tanpa harus meminum obat-obatan yang dapat menyebabkan efek samping berbahaya.