Jaga Berat Badan Stabil Itu Sulit? Ini Tipsnya Seorang Ahli Gizi!

Selama masa pandemi virus corona yang belum mencapai penyelesaian terpaksa harus membuat setiap orang menghabiskan waktunya untuk tetap berada dalam rumah saja dan akibatnya banyak orang tidak dapat mengontrol lagi kesehatan tubuhnya dengan baik dan benar karena banyak orang menjadi lalai dalam gaya hidup serta pola makannya lalu berakhir mendapatkan berat badan yang berlebihan atau tidak bisa dikontrol lagi.

Punya tubuh yang terlalu gemuk akan sangat mengkhawatirkan tentunya karena dapat meningkatkan resiko penyakit juga seperti diabetes, hipertensi atau penyakit jantung maupun stroke bagi yang mengalami obesitas. Sejatinya menjaga berat badan tidak sulit asal memiliki tekad yang kuat. Kemudian ada beberapa tips yang pantas kamu coba untuk menjaga berat badan kamu karena ini langsung diberikan dari seorang ahli gizi yaitu dr. Raissa Edwina Djuanda M. Gizi, Sp.GK, simak dan fokuskan perhatianmu disini ya.

1. Kuncinya adalah menjaga gaya hidup yang benar serta pola makan yang sehat akan mendukung diet kamu sukses

Menurut dr. Raissa sendiri bahwa tetap memiliki pola makan yang sehat serta membuat seakan-akan gaya hidup masih berada di luar sana akan sangat mendukung kegiatan diet meskipun kamu setiap hari dirumah saja itu tidak akan menjadi masalah. Kemudian lakukan cara makan yang benar dengan mengunyah setiap makanan kita agar tidak terburu-buru serta porsinya tidak perlu berlebihan melainkan secukupnya saja ya.

2. Hentikan mengkonsumsi makanan olahan

Selama berada dirumah masih saja orang-orang tergoda dengan makanan olahan padahal itu sumber kenapa berat badan mereka cepat sekali meningkat dan sering sekali tidak disadari. Lalu nutrisi pada jenis makanan tersebut berkurang banyak atau bahkan tidak ada jadi mengkonsumsinya cenderung lebih banyak merugikan daripada menguntungkan orang yang ingin diet atau memiliki berat badan stabil saja.

3. Memasok gizi yang tetap seimbang

Tambahan dari dr. Raissa sendiri bahwa alangkah baiknya kita semua mengikuti cara seperti “tumpeng gizi seimbang” yang dianjurkan oleh Kementerian Kesehatan di negara kita Indonesia dimana menurut sang dokter bahwa prinsip 4 sehat 5 sempurna masih sangat terjamin efektif memberikan kesehatan terhadap tubuh kita dan tidak hanya soal makanan tetapi aktivitas fisik serta hal yang higienis dalam hidup juga diajarkan kepada kita semua jadi tidak ada salahnya belajar kembali cara hidup yang benar disana ya.